Pada bulan April 2019 di tanggal 20, Resep Bunda Catering dipercaya untuk menghandle keseluruhan acara pernikahan kak Linda & kak Hilman. Acara pernikahan kali ini bertempat di Gd Omega, Lanud Sulaiman. klien kali ini memilih paket All In Barraquito dimana keseluruhan vendor disediakan oleh Resep Bunda Catering, kita menawarkan beberapa list rekomendasi pilihan vendor yang bisa dipilih.
Seperti biasa kita merekomendasikan vendor sesuai dengan kebutuhan dan keinginan klien agar kita bisa mewujudkan acara pernikahan seperti yang diimpikan klien. Setelah berkonsultasi dan memberikan klien portofolio vendor akhirnya klien menentukan beberapa pilihan vendor seperti Photography, MUA, Musik, dan vendor lainnya.
Pilihan Menu Paket Wedding
Menu yang dipilih oleh klien kali ini adalah:
Buffet : Nasi, Sapi Lada Hitam, Ayam Kodok Saus Putih, Cah Brokoli Tofu, Sup Jagung Mutiara, Kerupuk, Air Mineral
Stall : Baso Malang, Sate Ayam & Lontong, Chicken Cordon Bleu
Dessert : Buah Potong, Aneka Puding, dan Ice Cream.
Free Breakfast : Nasi Soto Ayam